Pengertian Processor dan fungsinya pada sebuah Komputer
Pengertian Processor
Secara umum, pengertian processor
ialah sebuah IC yang mengontrol dari keseluruhan jalannya sebuah sistem
komputer yang digunakan sebagai pusatnya atau otak komputer dengan menjalankan
fungsinya dalam melakukan perhitungan & menjalankan tugas.
Ada beberapa ahli yang mendefinisikan processor berdasarkan hasil risetnya.
- Juharis & Abdul Hamid
Processor merupakan pusat eksekusi setiap perintah, baik sebuah instruksi ataupun data dalam sistem komputer. - Lia Kuswayatno
Processor merupakan sebuah chip yang menjadi pengolah utama dan sebagai pusat pengendali dari berbagai perangkat komputer. - Rahmat Putra
Processor merupakan komponen terpenting dalam komputer untuk mengendalikan segala komponen yang ada di dalam komputer, untuk mengolah data & mengeksekusi semua sistem operasi yang telah diinstalkan di dalam komputer.
Prosesor ini terletak di socket yang sudah disediakan
motherboard. Processor ini disebut juga Microprosessor. Processor
merupakan sebuah IC yakni suatu komponen dasar yang terdiri dari resistor,
transistor dls, yang juga merupakan suatu komponen yang digunakan sebagai otak
dari berbagai perangkat elektronik.
Fungsi Processor
Umumnya processor hanya
berfungsi untuk memproses semua informasi data yang diterima dari input, yang
kemudian menghasilkan output. Prosesor tidak bisa bekerja sendiri, tetapi
membutuhkan dukungan perangkat lain, seperti hardisk dan RAM.
Dalam memproses sebuah data
bisa dilakukan dengan waktu prosesnya cepat atau lambat itu tergantung pada
kecepatan prosesor tersebut. Satuan kecepatan dalam prosesor ialah Mhz (Mega
Heartz) / Ghz (Giga Heartz), semakin besar kecepatan sebuah prosesor, maka
semakin cepat pula kinerja komputer saat sedang melakukan proses.